Babinsa Dampingi Tim Kesehatan, Sukseskan Program Bulan Imunisasi Anak Sekolah

    Babinsa Dampingi Tim Kesehatan, Sukseskan Program Bulan Imunisasi Anak Sekolah
    Babinsa Desa Rejosari Serka Slamet Ariyanto Saat Melakukan Pendampingan Bulan Imunisasi Anak Sekolah Bersama Petugas Kesehatan Puskesmas di MI Nahdhatul Rejosari

    MAGELANG - Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang kesehatan Babinsa Koramil 03/ Bandongan Kodim 0705/ Magelang Serka Slamet Ariyanto aktif Melaksanakan pendampingan kepada ratusan siswa - siswi meliputi MI Nahdlatul, MI Nurul Huda dan MI Muhammadiyah Desa Rejosari dalam Bulan Imunisasi Anak Sekolah ( Bias) oleh tim kesehatan dari Dinkes Kabupaten Magelang, Rabu ( 13/09) kemarin.

    Pemberian Vaksin Bias dari tim kesehatan merupakan kegiatan imunisasi lanjut pada anak Sekolah tingkat Dasar( SD) maupun Madrasah Ibtidaiyah( MI) yang ada di wilayah Desa Rejosari. Bentuk Vaksin dengan jenis imunisasi HPV( Human Papilloma Virus) untuk mencegah kanker mulut rahim. Imunisasi MR( Measles Rubella) untuk mencegah penyakit campak yang dilaksanakan oleh tim medis dari Dinkes kabupaten Magelang dan Puskesmas Bandongan.

    Pemberian Vaksin kepada siswa - siswi tingkat sekolah dasar ini bertujuan untuk membentuk antibodi atau kekebalan terutama terhadap penyakit campak dan rubella. Karena penyakit - penyakit tidak hanya dialami mereka pada saat masih bayi, namun dapat terjadi saat masa di usia sekolah.

    Dalam aksi pelaksanaan imunisasi tersebut, Babinsa Desa Rejosari Serka Slamet Ariyanto menjelaskan kehadiran kami selaku Babinsa bersama Bhabinkamtibmas selain mendampingi petugas kesehatan juga ikut membantu pelaksanaan program pemerintah dalam mendukung pemeliharaan kesehatan bagi anak dan balita di wilayah binaan. Sehingga dengan adanya kegiatan vaksinasi tersebut akan meningkatkan kesehatan kepada generasi muda untuk dapat tumbuh dengan sehat.

    " Pelaksanaan pendampingan ini merupakan bagian tugas dan peran aparat kewilayahan yang harus dilakukan Babinsa. Aktifnya Babinsa sedikit banyak akan memberikan pengaruh terhadap moril dan motivasi disetiap siswa - siswi agar lebih tenang dan tidak merasa takut terhadap suntikan imunisasi yang dilakukan oleh para petugas kesehatan, " ungkap Babinsa.

    " Semoga kehadiran Babinsa bersama Bhabinkamtibmas merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap anak - anak dalam kegiatan bulan imunisasi anak sekolah, " tutup Serka Slamet Ariyanto.

    Bidan Desa Rejosari Bestari ditempat yang sama mengatakan, " Kami bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas selalu aktif dalam memberikan pelayanan terhadap anak anak diwilayah Desa Rejosari, salah satunya program BIAS tahun 2023. Hari ini 332 anak tingkat sekolah dasar dapat kita lakukan vaksinasi dalam program Bulan Imunisasi Anak Sekolah ( Bias), " terang Bidan Rejosari.

    Pencapaian program kesehatan kepada anak-anak melalui BIAS tidak luput dari upaya Babinsa dalam membantu pelaksanaan imunisasi dari awal hingga akhir berjalan dengan lancar dan aman, " pungkasnya.

    Pen: 0705/ Mgl.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Komsos, Babinsa Blongkeng Sambangi Perangkat...

    Artikel Berikutnya

    Beginilah Kisah Komsos Babinsa Koramil 08/Pakis...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Ikuti Kami